ObYRbHsSqgzBZuI04SOtu7icauKRhA6KpFA1ikVp
Bookmark

Resep Cara Mudah Membuat Pancake Durian

INFOBDL.COM - Resep Cara Mudah Membuat Pancake Durian. Siapa yang tidak tahu pancake durian sekarang ini. Pancake durian memang sedang naik daun, apalagi dikalangan pecinta buah berduri tersebut. Rasaya yang manis dan enak membuat pancake yang satu ini banyak peminatnya. Anda tertarik untuk membuat pancake durian? simak artikel ini sampai tuntas.
Pancake durian pada dasarnya adalah daging durian segar yang telah dipisahkan dari bijinya, kemudian dibungkus menggunakan cream dan kulit pancake. cara membuat pancake durian pun sangatlah gampang, begitupun dengan bahan-bahan yang digunakan dalam membuat pancake durian, bahannya tidak terlalu banyak dan sangat mudah didapatkan. bagi anda yang tertaik untuk membuatnya berikut ini adalah resep dan cara mudah membuat pancake durian. Sebelum kita membuat pancake durian, mari kita siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu. catat dan siapkan bahan-bahan sebagai berikut:

Bahan Resep Membuat Pancake Durian :

  1. Durian 2 atau 3 buah diambil daging buahnya saja (digunakan sebagai isi pancake)
  2. Telur 4 butir
  3. Tepung terigu 500 gr
  4. Santan 750 ml
  5. Garam 2 sendok teh
  6. Pasta pandan 5 tetes atau secukupnya
  7. Whipcream

Cara Membuat Kulit Pancake Durian:

Untuk membuat kulit pancake durian, yang pertama-tama anda lakukan adalah mencampurkan telur, tepung terigu dan garam kedalam wadah secara bersaman. Kemudian langkah selanjutnya adalah menambahkan santan. Tuangkan santan secara perlahan-lahan sambil terus diaduk agar tidak menggumpal. Setelah itu masukkan pasta pandan secukupnya dan terus aduk sampai merata. Setelah adonan merata, panaskan wajan dengan api yang kecil untuk membuat dadar tipis dari adonan tersebut, kemudian angkat dan dinginkan.

Cara membuat isi pancake durian:

  1. Ambilah selembar dadar (kulit) pancake dan olesi dengan whipcream, kemudian isi dengan daging buah durian secukupnya
  2. Lipat kulit pancake yang sudah diisi durian tadi
  3. masukkan pancake tersebut ke dalam lemari pendingin (bukan freezer)
  4. Pancake durian Siap dihidangkan

Demikianlah Resep Cara Mudah Membuat Pancake Durian yang dapat kami sampaikan untuk anda. Cepat dan Mudah bukan? Anda dapat mencoba membuatnya dirumah untuk hidangan seluruh keluarga. Selain enak pancake durian ini juga aman dan menyehatkan, karena tidak menggunakan bahan pengawet. Namun jika anda memiliki kesibukan dan tidak punya waktu untuk membuatnya, anda dapat membelinya dengan harga yang terjangkau, Baca : Jual Pancake Durian di Bandar Lampung
Posting Komentar

Posting Komentar