Tempat Wisata Lampung Krakatau Park sangat menarik untuk dibahas. Taman bermain satu ini merupakan buah dari kerja sama antara Jatim Park Group bersama ASDP.
Lampung sendiri merupakan salah satu Provinsi di bagian ujung Pulau Sumatera sehingga lokasinya terbilang strategis. Hal tersebut karena lokasinya merupakan gerbang masuknya orang-orang dari Jawa menuju Sumatera dan sebaliknya.
Dengan lokasinya yang strategis, berbagai destinasi menarik milik Lampung tentu memiliki daya tarik tersendiri. Maka dari itu, terjalin kerja sama JTG dengan ASDP dalam membangun theme park terbesar di sana.
Kerja sama tersebut diwujudkan melalui kehadiran Krakatau Park yang dibuka dalam menyambut libur lebaran 2023. Hal tersebut berarti objek satu ini masih tergolong baru dan tentunya membuat banyak orang penasaran.
Tempat Wisata Lampung Krakatau Park
Sebagai destinasi baru, sangat wajar kalau belum banyak orang yang mengetahui bagaimana ulasannya. Namun, Anda tidak perlu khawatir karena kali ini akan dijelaskan ulasan tentang Krakatau Park secara lengkap.
1. Lokasi
Review tentang tempat wisata Lampung Krakatau Park dimulai dari lokasinya. Beruntungnya lokasi taman bermain tersebut masih berada dalam kawasan Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni sehingga mudah dijangkau.
Kawasan tersebut termasuk dalam Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan dan dapat ditemukan secara mudah. Jika berasal dari luar kota tersebut, tentunya bisa memanfaatkan Google Maps tanpa ribet.
2. Jam Operasional
Sebelum berangkat, Anda juga perlu mengetahui jam operasional tempat wisata Lampung Krakatau Park ini. Hal tersebut dibutuhkan sehingga bisa mengira-ngira berapa lama perjalanan untuk sampai ke sana.
Jam operasional taman bermain dimulai pada pukul 9 pagi sampai 5 sore setiap hari Senin hingga Jumat. Sedangkan saat weekend serta libur nasional, dimulai pukul 9 pagi sampai 6 petang.
3. Harga Tiket
Terkait harga tiket masuk, para pengunjung akan dikenai biaya mulai dari Rp80.000 sampai Rp120.000. Bagi anak-anak dengan tinggi badan kurang dari 85 cm, dibebaskan biayanya sehingga bisa menekan bujet liburan.
Tiket tersebut sudah include untuk mengakses wahana sebanyak 21 jenis. Perlu juga Anda ketahui akan adanya larangan membawa makanan ataupun minuman ke dalam area taman bermain.
4. Fasilitas
Ini dia Fasilitas tentang tempat wisata Lampung Krakatau Park yang perlu diketahui. Beragam fasilitas telah disediakan pihak pengelola sehingga para pengunjung merasa nyaman dan puas berlibur.
Beragam fasilitas di dalamnya meliputi 21 wahana permainan, 4 taman, spot foto menarik, hingga 4D Cinema. Selain itu, kafe, musala, toilet, serta sarana protokol kesehatan juga sudah tersedia.
Berbagai fasilitas lainnya juga sudah disediakan sehingga Anda bersama orang-orang terdekat dapat berlibur dengan nyaman. Terlebih harga tiketnya juga terbilang worth it dibandingkan ketersediaan fasilitasnya.
Daya Tarik Tempat Wisata Lampung Krakatau Park
Sejak diperkenalkan pada saat libur lebaran 2023, taman bermain ini sukses menggaet ribuan pengunjung setiap harinya. Kemungkinan besar pengunjungnya adalah para pemudik dari Pulau Jawa ke Sumatera atau sebaliknya.
Jika masih ragu untuk mengunjungi tempat wisata Lampung Krakatau Park, berikut ini adalah ulasan selengkapnya. Termasuk ulasan mengenai beragam wahana yang dihadirkan oleh Krakatau Park.
Ada banyak wahana seru dan menantang di taman bermain buatan JTG dan ASDP tersebut. Mulai dari wahana air, ghost house, tornado, rodeo, dark side Krakatau, giant slide, dan lain sebagainya.
1. Wahana Seru
Tempat wisata Krakatau Park Lampung menawarkan beragam wahana seru dan menantang bagi para pengunjung di dalamnya.
Dengan lahan seluas 4,2 hektar, tersedia 21 jenis wahana permainan seru yang patut dicoba. Luas tersebut sebenarnya belum mencakup keseluruhan lahan, yakni 5,3 hektar sehingga masih ada yang belum dikembangkan.
Bagi penyuka tantangan, sangat wajib mencoba keseruan naik wahana tornado dan juga giant slide. Selain itu, bisa juga menantang diri dengan memasuki ghost of house alias rumah hantu.
Jika ingin permainan yang lebih santai, tidak ada salahnya menaiki komedi putar atau memasuki beberapa area menarik. Mulai dari 4D Cinema, Taman TikTok, mobil disko, taman bunga dan sebagainya.
Tidak hanya itu, Lampung Krakatau Park masih menyimpan beragam wahana asyik lainnya. Mulai dari car coaster, bumper car, air bike, ferrys wheels, airborne shoot, animal coaster, hingga galeri Krakatau.
2. Kolam Renang
Saat cuaca sedang terik, Anda bersama keluarga dapat berkunjung ke water park. Pada area tersebut, para pengunjung dapat berenang sekaligus bermain air, apalagi terdapat seluncuran juga.
Apabila berencana berenang atau bermain air, jangan sampai lupa membawa pakaian ganti. Dengan begitu, Anda tetap dapat menjelajahi taman bermain satu ini secara nyaman seharian penuh.
3. Wahana Edukasi
Tempat wisata Lampung Krakatau Park juga memiliki wahana edukasi. Taman bermain satu ini memang tidak hanya menawarkan wahana seru, tetapi juga wahana edukasi.
Hal tersebut pastinya sangat bagus ketika Anda mengajak anak-anak ikut berlibur. Anak-anak akan belajar banyak hal dengan seru dan tidak membosankan, seperti mengunjungi galeri sains.
Berbagai galeri pembelajaran tersedia di tempat wisata Krakatau Park di Lampung dengan desain menarik. Anak-anak dijamin akan merasa senang dan bisa belajar banyak hal sambil bermain.
Berlibur bersama anak memang tidak hanya membuat mereka bisa bersenang-senang semata. Anak-anak juga dapat mengenal beragam hal dari setiap wahana sekaligus membuatnya bergerak aktif dan lepas dari gadget.
Selain itu, keberadaan kolam renang tadi juga tidak hanya difungsikan sebagai tempat bermain air saja. Anda bersama anak-anak bisa sekaligus belajar sambil berolahraga di kolam renang berstandar tinggi.
Bahkan, dikatakan bahwa kolam renang tersebut sudah setara olimpik sehingga kualitasnya tidak main-main. Dengan begitu, para pengunjung dari segala kalangan usia dapat berenang secara aman dan nyaman.
Sekitar Krakatau Park, Ada Apa Saja?
Setelah mengetahui tentang tempat wisata Lampung Krakatau Park, penting juga mengetahui objek di sekitarnya. Perlu diketahui bahwa taman bermain ini merupakan bagian dari proyek Bakauheni Harbour City (HBC).
Pemerintah melalui BUMN sudah mengembangkan banyak proyek pada kawasan tersebut, salah satunya Masjid Raya BSI. Selain itu, ada juga UMKM Menara Siger yang lokasinya tidak jauh dari Krakatau Park.
Bagi para pengunjung dari luar Lampung, tidak ada salahnya menghabiskan liburan di provinsi tersebut. Anda tidak perlu khawatir karena terdapat banyak penginapan di Kota Kalianda maupun Bandar Lampung.
Selama berkunjung ke Krakatau Park, Anda bersama keluarga juga dapat menyempatkan diri berlibur ke pantai. Kota Kalianda menawarkan aneka pantai indah, mulai dari Pantai Krakatau Kahai, Pantai Bagus, dan Alau-alau.
Tidak hanya itu, sebenarnya masih banyak sekali pilihan pantai maupun tempat wisata lainnya di kota tersebut. Anda dapat memilihnya setelah mencari tahu foto-foto sekaligus ulasannya di internet.
Krakatau Park merupakan salah satu alternatif terbaik untuk menghabiskan waktu bersama keluarga saat liburan. Hal tersebut terlihat dari review tentang tempat wisata Lampung Krakatau Park di atas.
Posting Komentar